Ditinggal Bekerja, 5 Rumah Terbakar di Sibolga, 3 Hangus

By Redaksi - Monday, 12 June 2023
Kobaran api begitu cepat menjalar
Kobaran api begitu cepat menjalar

Sibolga, Kabarnas.com - Sebanyak 3 unit rumah di Jalan KH. Zainul Arifin, Gang Lapo Sona, Kelurahan Kota Beringin, Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga ludes terbakar, Minggu (11/6/2023) sekitar pukul 14.00 WIB.

Dua rumah lain ikut kena imbasnya, namun api hanya menyambar bagian plafon.

Menurut keterangan saksi mata, api pertama kali terlihat di dalam rumah Asri Susanto. Saat kejadian, rumah tersebut dalam keadaan kosong karena pemiliknya sedang bekerja di bengkel. Api kemudian merambat dengan cepat dan menjalar ke rumah-rumah tetangga.

Petugas damkar yang tiba di lokasi langsung melakukan upaya pemadaman. Dibantu aparat kepolisian, TNI dan masyarakat, sekitar pukul 15.20 WIB si jago merah berhasil dijinakkan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun kerugian diperkirakan mencapai Rp 150 juta.

Kapolres Sibolga, AKBP Taryono Raharja, melalui Lasi Humas Iptu Suyatno, membenarkan peristiwa kebakaran itu. Suyatno menyebutkan jika Tim Inafis Polres Sibolga telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), mengumpulkan barang bukti, serta memasang police line di lokasi kebakaran.

"Penyebab pasti kebakaran masih dalam penyelidikan. Dari keterangan saksi-saksi, api berasal dari konsleting arus listrik," ungkap Suyatno.

Suyatno juga mengungkapkan, pada saat upaya pemadaman, Kapolres Sibolga, Waka Polres Sibolga, Kasat Intelkam dan Kasat Reskrim, ikut bahu membahu bersama petugas damkar serta masyarakat memadamkan api. (Jobbinson Purba)